Ket [Foto]:
Tingaktkan Inovasi dan Digitalisasi Informasi Publik, KIP Jateng Adakan Seminar
Kominfo, Salatiga - Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Pemkab Temanggung mengikuti kegiatan Seminar Keterbukaan Informasi Publik dalam rangka memperingati Hari Hak Untuk Tahu (Right to Know Day) Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah, di Kayu Arum Resort, Salatiga, Kamis (5/10/2023).
Dari PPID Pemkab Temanggung hadir Adi Pitoko, selaku Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo), didampingi Eko Kus Prasetyo, Pranata Humas Ahli Muda, juga hadir PPID dari 35 kabupaten/kota se-Jawa Tengah.
Seminar yang mengambil tema "Inovasi dan Digitalisasi untuk Peningkatan Pelayanan Informasi Publik" diisi oleh dua orang narasumber, yaitu Fuad Hidayat, dari DPRD Provinsi Jateng, dengan materi Pelayanan Informasi Publik untuk Mewujudkan Badan Publik yang Terbuka dan Adaptif terhadap Kebutuhan Masyarakat, dan Handoko Agung Saputro, Komisioner Komisi Informasi dengan materi Inovasi dan Digitalisasi dalam Pengelolaan dan Pelayanan Informasi di Badan Publik.
Harapannya dengan seminar ini, para pengelola PPID, khususnya di Jawa Tengah semakin dapat mewujudkan Keterbukaan Informasi Publik kepada masyarakat, sesuai arus perkembangan zaman, yaitu dengan inovasi digitalisasi. Sehingga peran aktif masyarakat dalam pelaksanaan pembangungan dapat meningkat. (Koes;Ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook